Banda Aceh - Parit jalan yang terbuka di kawasan Simpang Dodik, Banda Aceh, memakan korban. Seorang warga bernama Tgk Bajoe Nek (65) mengalami kecelakaan setelah terperosok ke dalam parit yang tidak tertutup pada Selasa malam, 29 Desember 2025, sekitar pukul 19.30 WIB.
Peristiwa tersebut terjadi saat korban baru tiba dari kampung halamannya menggunakan jasa angkutan L300. Setelah turun dari kendaraan, korban berjalan kaki menuju rumah tempat tinggalnya. Namun nahas, dalam kondisi hujan dan minim penerangan, korban tidak menyadari adanya parit jalan yang terbuka sehingga terperosok ke dalamnya.
Akibat kejadian itu, korban mengalami luka pada tulang kering kaki kanan dan harus mendapatkan enam jahitan. Insiden tersebut disaksikan oleh warga sekitar yang segera memberikan pertolongan dan membawa korban untuk mendapatkan perawatan medis di apotik terdekat. Seluruh biaya pengobatan diketahui ditanggung sendiri oleh pihak korban.
Warga setempat berharap kejadian ini menjadi perhatian serius bagi instansi pemerintah terkait, khususnya dalam pelaksanaan pekerjaan pembongkaran atau perbaikan fasilitas umum. Mereka menilai kelalaian dalam menutup atau memberi tanda peringatan pada parit jalan sangat membahayakan keselamatan pejalan kaki, terutama pada malam hari dan saat cuaca buruk.
Masyarakat meminta pemerintah segera melakukan penutupan parit, pemasangan rambu peringatan dan peningkatan penerangan jalan, guna mencegah terulangnya kejadian serupa di kemudian hari. (Bustamin)
